11.30
#Level9
#KuliahBunsayIIP
#thinkcreative
Di level Cerdas Finansial ini saya merasa tidak bisa optimal. Banyak bertanya-tanya, sudah tepatkah? Karena hal yang mendasar pada usia anak saya yaitu 3 tahun 3 bulan, mengenalkan konsep rejeki dari Allah itu masih sulit. Kenapa karena di usianya masih belum bisa maksimal mengenalku sesuatu yang bersifat abstrak.
Apa itu rejeki?
Rejeki dari Allah itu bagaimana?
Sesi diskusi yang kurang dalam membuat saya mengira-ngira. Bagaimana menerapkannya pada anak saya, yang pada akhirnya saya lebih banyak menekankan pada alasan kenapa harus bekerja, kenapa tidak boleh jajan terus, apa itu menabung, kenapa harus menabung, mengajarkan bagaimana menentukan prioritas.
Sejauh ini karena dua Minggu banyak menekankan bahasan ini, jadi lumayan bisa mengerem pengeluaran plus memahami tentang finansial versi anak umur 3 tahun.
Semoga di level-level berikutnya lebih paham lagi, diskusi lebih berisi lagi agar bisa paham tidak sebatas dari teori materi yang didapat.
Kota Mangga, Jum'at 20 Juli 2018
21.00
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
🎵 Tahu Lembang Bandung, tahu susu, cireng isi, otak-otak, tempe 🎵
*Yousingyouloose hihihihi ✌
Terdengar dari kejauhan mamang tukang tahu. "Buu...beli tahu engga?" Teriak anak saya dari ruang tamu, kebetulan saya sedang cuci piring di dapur. "Iya, tolong panggil ya..." Jawab saya.
"Mas tahu mas..." Panggil anak saya ke mamang tukang tahu. "Adik, mau beli sendiri?", tanya saya. "Mau Bu". "Yaudah bilang sama mas nya ya, beli tahu putih 1 bungkus aja".
"Mas...tahu mas, 1"
"Otak-otaknya engga beli?" tawar mamang tukang tahu.
"Engga mas, nanti uangnya habis".
Dan ngikik lah saya dari dalam rumah sambil nyerahin uang. Begitupun mamang tukang tahu nya.
"Adik aja yang bayar Bu? Ini ya mas uangnya, makasih" kata anak saya.
"Sama-sama ini kembaliannya dikasih dua". Kata mamang penjual tahunya.
"Bu kok dua kata mamangnya?" Tanya anak saya.
Karena dia belum mengerti angka dan nominal uang.
Kota Mangga, Jum'at 13 Juli 2018
20.10
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
"Bu, kok beli satenya banyak banget sih?"
"Iya...itu sama buat besok ya? Buat pagi"
"Adik mau koko crunch aja"
"Ya itu buat ayah"
"Nanti uangnya habis dong Bu kalau beli banyak-banyak"
Begitulah percakapan saya dan anak saya saat beli sate di malam ini. Saya ijin suami engga masak makan malam dan buat pagi karena sesorean ini cukup capek menyelesaikan setrikaan yang menumpuk.
Dan saya dapat protes lagi sama si gadis Salihah karena dia lihat Abang sate bakar sate lumayan banyak. Hehehe... Jaga-jaga kalau tidak keburu masak untuk sarapan.
Berarti Alhamdulillah semakin hari semakin paham jangan beli berlebihan, jangan jajan berlebihan. Dalam hal ini saya menjelaskan kenapa belinya cukup banyak karena untuk 2x makan.
Kota Mangga, Rabu 11 Juli 2018
21.00
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
Hari ini kami pergi ke kota tetangga, karena weekend kemarin sebenarnya janji mau menonton film tapi batal karena suami tiba-tiba ada tugas keluar kota, jadi Senin ini cuti.
Dalam perjalanan, kami melihat anak-anak yang mengamen di lampu merah.
"Ibu, itu kakak nyanyi ya?"
"Iya.. itu namanya mengamen"
"Kayak yang sering di dekat rumah adik yang bawa gitar itu ya?"
"Iya.. itu kakaknya cari uang"
"Uangnya buat apa? Buat jajan ya?"
"Yaa...bukan... Buat sekolah, buat makan..makanya adik kalau makan jangan dibuang-buang, jangan sering jajan, kan masih banyak yang ga bisa jajan"
"Kan adik ga jajan-jajan" ( wkwk selalu begitu)
"Ya sekarang ga jajan... Kalau pas di rumah.."
Dan dia cuma nyengir...
Kota Mangga, Senin 9 Juli 2018
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
Nulis laporan ini sambil senyam-senyum malu sebenarnya. Jadi anak saya awalnya lihat saya menghitung uang karena saya sedang mencocokan jumlah uang dengan catatan pengeluaran, kemudian anak saya minta jajan, saya bilang kalau uangnya buat jajan semua nanti besok-besok engga bisa makan.
Kemudian saya ajak anak saya ke toko, niat awal adalah mau beli soda untuk bersihin wajan, ternyata soda habis dan malah menemukan snack, banana creepes, yang sebelum-sebelumnya di toko itu engga jual, akhirnya saya beli, karena memang suka. Daaan jeng-jeng.... "Ibu kok beli ini? Kan tadi bilangnya mau beli soda?" 😅😅😅
Belum sampai di situ lanjut anak saya "Ibu jangan jajan-jajan terus ya nanti adik ga bisa makan gimana dong?"
Hihihihi...dan penjualnya senyum-senyum.
Kota Mangga, Minggu 8 Juli 2018
09.50
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
Hari ini rencananya pagi-pagi mau ke tukang sayur. Tapi ternyata jam 07.30 anak saya baru bangun padahal hari ini rencananya mau beli kue lapis. Dan benar, ternyata sampai di tukang sayur kue lapisnya sudah habis. Awalnya dia masih merengek-rengek minta kue lapis, sampai dijelaskan sama bibi sayurnya kalau sudah habis karena kesiangan. Akhirnya saya tawari mau beli yang lain awalnya dia menolak tapi akhirnya mau setelah dibujuk, dia minta jus.
Berjalanlah kami ke toko dekat rumah. Sampai di toko saya biarkan sekalian mengetes lagi kira-kira ambil yang lain juga engga ya? Hihihi... Ternyata dia benar langsung ke bagian kulkas isi jus. Dia sempat melewati rak jelly. Dia bilang "Ibu ini jelly ya? Kemarin adik beli ini ya? Sekarang adik udah beli jus engga beli jelly ya Bu? Engga boleh jajan banyak-banyak".
Alhamdulillah... Berhasil lagi... hehehe
Sampai di kasir, setelah meletakkan botol jus dan belanjaan saya yang lain, anak saya tanya lagi "ibu sudah dihitung Tante belum?". Jadi beberapa kali saat kami ke supermarket dan dia beli makanan atau minuman kadang minta langsung dimakan/ diminum, saya jelaskan ini harus dihitung dulu sama Tante lalu kita bayar baru boleh dimakan/diminum.
Jadi Alhamdulillah banyak hal yang saya nilai berhasil, mulai dari belanja sesuai tujuan awal mau beli apa, menunggu membayar dulu baru boleh dibawa untuk dimakan/diminum.
Kota Mangga, Sabtu 7 Juli 2018
10.00
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
Beberapa hari yang lalu anak saya sempat batuk pilek yang akhirnya saya jadikan alasan agar dia tidak terlalu banyak makan jelly. Saya bilang boleh makan jelly lagi kalau sudah sembuh itu pun tidak boleh banyak-banyak. Karena setiap nyemil, makan utamanya sering sekali jadi terlewat.
Sounding tentang makan jelly setelah sembuh serta sounding tidak boleh sering jajan dan belanja sesuai kebutuhan pun lumayan rutin. Tiap kali ada tukang jajan lewat dan mulai merengek minta jajan saya ingatkan lagi. Sampai akhirnya hari ini saya memenuhi janji beli jelly kalau sudah sembuh.
Begitu masuk toko, dia lihat biskuit di rak, "ini kayak biskuitnya eyang buyut ya Bu?" || "Iya, adik mau ini?" || " Engga Bu, ini boleh ga? " (Sambil menunjuk snack yang ada coklat sebagai cocolannya) || "Boleh makan coklat engga?" tanya saya || "Engga boleh, nanti gigi nya rusak" (meskipun wajahnya nampak berat mengucapkannya) "ini ada jelly Bu, oh ya adik kan mau beli jelly tadi" (Yeay.. akhirnya ingat tujuannya begitu lihat jelly) || "Ok..kita bayar dulu ya?".
Setibanya di rumah, anak saya bilang "ibu, ini buat ibu satu jelly nya, harus bagi-bagu ya Bu? Terus ga boleh jajan terus ya?".
Alhamdulillah, sounding memang paling banyak berperan, mengajari untuk fokus pada tujuan kita, walaupun ya memang harus konsisten dan kontinyu. Setidak-tidaknya ada kesadaran dari anak saya bahwa tidak boleh beli yang memang bukan kebutuhannya.
Kota Mangga, Rabu 4 Juli 2018
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial