Pada level 4 ini temanya adalah gaya belajar anak. Dari materi yang diberikan gaya belajar anak ada 3 modalitas (cara informasi masuk ke otak anak) yaitu auditory, visual, kinestetik.
Anak saya berusia 2y10m, saya masih meraba-raba tentang gaya belajar anak saya. Yang pasti sejak ikut kelas bunsay, karena hampir setiap hari ada "Project", jadi dia seperti "nagih", "hari ini ngapain?". Dari hal-hal kecil yang mungkin sebenarnya sepele sampai yang benar-benar terencanakan.
Dan benar memang moto Don't teach me, i love to learn itu benar-benar terjadi di anak saya. Saya belum bisa memastikan apakah itu memang akhirnya jadi gaya belajarnya atau memang seusianya seperti itu. Anak saya bukan tipe anak yang akan mengerti apa yang dia pelajari dengan duduk manis menghadap meja dan mendengarkan. Tapi dengan cara, bisa dengan sambil bermain (bukan semata-mata fokus untuk belajar itu), misal belajar bentuk saya harus menunjukkan bentuk benda aslinya, jam bentuknya lingkaran, ada rambu lalu lintas bentuk segitiga, baru dia akan hafal nama bentuk itu. Atau belajar dengan sesuatu yang langsung melibatkan dia, bukan yang duduk manis hanya mendengarkan.
Khusus hari ini, dia belajar membuat lasagna, sebenarnya karena dia tipe yang engga bisa diam dan maunya ditemani. Jadi saya buat sausnya dia yang belajar menuangkan, dia mengamati setiap prosesnya dan maunya terlibat langsung, bahkan untuk sekedar hanya membuang sampah. Nah yang kadang jadi PR dia akan protes kalau bagiannya ini saya ambil alih misal karena tak sengaja saya buang langsung ke tempat sampah dia langsung "kok ibu yang buang?kan adik yang buang". Jadi mungkin visual dan kinestetik lebih menonjol, masih perlu mengamati lebih jauh lagi.
Kota Mangga, Kamis 1 Februari 2018
14:10
14:10
#Hari1
#Tantangan10hari
#Gamelevel4
#Gayabelajaranak
#KuliahbunsayIIP
#Tantangan10hari
#Gamelevel4
#Gayabelajaranak
#KuliahbunsayIIP
Tidak ada komentar:
Posting Komentar