Pages

Kelas Kepompong (Tantangan Hari #9)

Rabu, 01 April 2020


Alhamdulillah... 
Sedikit demi sedikit bisa mengatur waktu dengan cara yang saya buat yaitu menentukan skala prioritas dan menurunkan standar. Di malam hari saya tentukan apa yang akan saya kerjakan, targetnya, dan membuatnya serinci mungkin. 

Ini adalah catatan yang saya buat semalam

To do list
‌presto daging, potong, bagi per porsi
‌fillet paha ayam bagi 2-3 porsi
‌kupas baput untuk stok
‌bikin masker

Masakan (Memasak menu 4 bintang) 
‌nasi
‌tumis sawi
‌sarden
‌tahu bakso goreng

Buy
‌tahu putih
‌patin
‌dimsum
‌ayam ungkep

Rutin Harian
Kholas tilawah sebelum Shubuh
Menyapu di sore hari
Setor tugas buncek sebelum Isya

Dengan merinci setiap kegiatan, akhirnya bisa fokus dan check list. Yang tidak saya kerjakan adalah membeli stok dimsum karena kulkas penuh dan membuat masker karena ternyata tidak semudah membuatnya seperti di Youtube. 

Saya mulai bisa merasakan manfaatnya, bisa lebih produktif dan tidak merasa rasanya capek tapi kok rasanya tidak ada hasil. 

Kota Mangga, Rabu 1 April 2020

#tantangan30hari
#kelaskepompong
#bundacekatan
#institutibuprofesional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS