Pages

Jurnal Tahap Membangun Passion

Senin, 19 Oktober 2020

Sejujurnya saya masih merasa minder masuk di CH2-PE. Passion saya memang psikologi tapi begitu bertemu dengan tetangga, jipeeeer alias takut melihat mbak-mbak yang lain, serasa remahan peyek di dasar toples. Berbeda di Buncek yang kita bisa pindah rumah di Bunpro kita harus konsekuen dengan apa yang kita pilih untuk 6 bulan ke depan. So life must go on. 

Saya senang di grup ini semua tetangga baik, diskusi yang baik, ga ada namanya rebutan pendapat, semua saling mengisi (dan saya tetap di pojokan hihi), tapi seru, beneran. Kami memilih project #keluargasadarjiwa. Sejujurnya saya masih sangat tertatih-tatih karena melihat mbak-mbak yang keren-keren mashaaAllah, tapi saya jadikan ini sebagai tempat saya belajar dan menambah pengalaman. Karena pada awalnya pikiran saya hanya simpel, saya memilih psikologi agar bisa memahami diri saya sendiri, memahami karakter anak saya agar saya tetap sehat secara mental untuk bisa membersamai anak mengembangkan bakat dan minatnya sesuai karakternya. 

Berikut ini adalah Passion Canvas saya. 

Kota Mangga, Senin 19 Oktober 2020

#hexagoncity
#hexagonia
#projectpassion
#kuliahbundaproduktif
#institutibuprofesional


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS